Wednesday 19 October 2011

Dandelion :)

Diposting oleh princessbluesky


^^ dah lama ga nulis.. yap tadi dapat inspirasi dari temen tentang dandelion.. dandelion? iyaa.. dandelion.. aku juga baru tau kalo bunga itu namanya dandelion..

nih dapet filosofi tentang dandelion.. hehe.. 

mungkin tidak banyak yang menganggap adanya keberadaan bunga dandelion, karena bunga tersebut seringkali diabaikan. tapi dandelion mampu bertahan dalam segala cobaan.. walaupun bentuknya tidak seindah mawar merah, mungkin juga tidak seharum melati.. tapi dandelion dengan tangkai kecilnya mampu memberikan banyak arti dalam kehidupan..

seiring waktu berjalan, bunga dandelion terus menumbuhkan bunga kecil di tubuhnya. kemudian bunga" kecil tersebut akan terbang tinggi dan jauh. mereka akan tumbuh di tempat baru yang mereka singgahi. dengan semua kepasrahannya untuk melepaskan bunga" kecil terbang ke udara untuk kembali memberikan kehidupan yang baru. kemudian ketika mengering, dandelion akan kembali tumbuh menjadi bunga yang lebih besar lagi. setahap demi setahap.

dandelion adalah bunga liar yang kuat. bahkan saat tumbuhan lainnya mati, dandelion tetap hidup. sosok dandelion kuat meskipun tampak rapuh. dandelion memiliki misi yang luas dalam memberikan kehidupan baru di luar sana. mampu terbang tinggi menjelajah luas menentang angin. sampai akhirnya mendarat di tempat baru, kemudian tumbuh menjadi jiwa yang baru. dandelion terus terbang tinggi, yang maknanya berusaha mengejar cita" setinggi"nya.

^^ kuat meski tampak rapuh..

1 komentar:

canbud on 9 March 2012 at 11:33 said...

keren...

Post a Comment

 

Copyright © princessbluesky's blog 2010